SEKILAS INFO
: - Sabtu, 21-12-2024
  • 4 bulan yang lalu / Pengambilan Sanad Al Qur’an Qira’ah Imam Ibnu katsir (Riwayat Al Bazzi & Qunbul) Online bersama Ust Khoirul H. Faturrozy, info hub. 089667586200  
  • 11 bulan yang lalu / Bingung pilih pondok Tahfidz atau pondok IT ? di Darul Fithrah kamu bisa dapat keduanya. Lebih Efektif & Efisien
  • 1 tahun yang lalu / Penerimaan Santri Baru ponpes Darul Fithrah resmi di buka
Mendengarkan Pelajaran Agama Via Internet, Apakah Juga Dikelilingi Malaikat?

Fatwa Syaikh Abdurrahman bin Nashir Al Barrak

Soal:

Apakah mendengarkan pelajaran- pent.). pelajaran agama melalui internet termasuk mendapat keutamaan dikelilingi Malaikat?

Jawab:

Ya insya Allah, Allah itu Karim (Maha Pemurah). Orang tersebut sedang melakukan kebaikan dan amal shalih, kami harap ia mendapatkan keutamaan demikian (dikelilingi Malaikat rahmah).

Dan sekarang ini majelis ilmu itu menjadi lebih luas sejak adanya banyak wasilah. Semisal adanya pengeras suara dan wasilah yang lain, majelis ilmu menjadi luas dan tersebar luas diantara manusia. Maka kami harapkan demikian (mendapat keutamaan majelis ilmu) insya Allah, bagi orang yang ikut mendengarkan dan ikut serta dalam

majelis ilmu (melalui wasilah-wasilah, pent.).

Sebagaimana sabda Nabi SAW:

لا يقعد قوم يذكرون الله عز وجل إلا حفتهم الملائكة ، وغشيتهم الرحمة ، ونزلت عليهم السكينة ، وذكرهم الله فيمن عنده

“Tidaklah suatu kaum duduk untuk mengingat Allah, kecuali para Malaikat (rahmah) mengelilinginya, rahmat Allah: menyelimutinya dan turun kepada mereka ketenangan, serta Allah memuji mereka di hadapan makhluk yang berada di sisinya”
(HR. Muslim, no. 2700)

Semoga Allah mengumpulkan saya dan anda sekalian dalam kasih sayang Allah dan rahmat-Nya.

Sumber: http://ar.islamway.net/ fatwa/53341

TINGGALKAN KOMENTAR

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

PENGUNJUNG