SEKILAS INFO
: - Sabtu, 20-04-2024
  • 4 minggu yang lalu / Telah di buka SEDEKAH BUKA PUASA UNTUK SANTRI Darul Fithrah, mari kita raih pahala sebanyak banyaknya salah satunya dengan memberi makan dan minum orang yg berpuasa di bulan Ramadhan yg mulia ini.
  • 4 minggu yang lalu / Bulan Ramadhan adalah bulan Al Qur’an , mari kita gunakan waktu di bulan Ramadhan ini untuk memperbanyak membaca dan mentadabburi isi Al Qur’an.
  • 3 bulan yang lalu / Bingung pilih pondok Tahfidz atau pondok IT ? di Darul Fithrah kamu bisa dapat keduanya. Lebih Efektif & Efisien
Muslim Harus sehat

Salah satu nikmat Allah subhanahu wa ta’ala yang banyak dilalaikan oleh manusia adalah hikmat sehat, sehat itu anugerah yang harus kita usahakan untuk men-support aktivitas-aktivitas kita,baik berupa ibadah maupun muamalah.
Kita sering mendengar kata-kata sehat walafiat, namun apakah makna sebenarnya dari kata-kata itu? Menurut salah satu ulama dikatakan bahwa makna sehat atau dalam bahasa Arab ash shihah adalah bentuk kesehatan yang meliputi jasmani / raga/ lahiriyah. Sedangkan afiat Al afiat adalah bentuk kesehatan yang meliputi jiwa dan batin. Maka dalam Islam konsep ini sudah diterangkan secara jelas dan terperinci tentang pentingnya menjaga kesehatan selaku muslim.
Kalau kita membahas tentang kesehatan,maka maka sebenarnya tidak jauh dari yang namanya kebersihan, karena kebersihan adalah kunci pertama untuk meraih kesehatan. Baik berupa kebersihan makanan kebersihan badan ataupun kebersihan hati itu semuanya adalah satu komponen penting yang harus kita perhatikan.
Dari Abu Malik, Al Harits bin Al Asy’ari radhiyallahu anhu, ia berkata telah bersabda Rasulullah SAW : “kebersihan itu sebagian dari iman” (Muslim)
Dengan menjaga kebersihan maka kita telah melangkah menuju kesehatan.
Menjaga kesehatan itu mudah hanya kita saja yang kadang kurang memperhatikan, atau tidak tahu dan cuek mengenai kesehatan. Kerja boleh kok, tapi jangan sampai terlalu over hingga menyampingkan urusan kesehatan.
Sehat itu nikmat Allah yang mahal, Coba kita lihat ketika kita melewati sebuah rumah sakit kita lihat banyak orang-orang yang sedang sakit dan menghabiskan harta mereka demi meraih kembali sebuah kesehatan.
So, marilah kita sama-sama menjaga nikmat Allah yg satu ini yaitu nikmat sehat demi kelangsungan ibadah maupun kehidupan kita selaku umat Islam.

TINGGALKAN KOMENTAR

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Arsip